Pelajaran yang bisa kamu dapatkan dari permainan Monopoli
Siapa sih yang gak kenal permainan monopoly? Permainan ini hits di era 90 an bahkan sampai hari ini pun masih ada yang memainkannya. Ternyata permainan Monopoly ini memiliki pelajaran yang bisa kamu terapkan di kehidupanmu.
1. Bersabar
Kalau kamu ingin kaya raya di permainan monopoly ini kamu harus bersabar dan tidak sembarangan dalam membeli aset. Sama seperti di kehidupan nyata, kalau kamu ingin kaya maka kamu harus sabar dan tekun.
2. Fokus dengan aliran kas
Kamu harus fokus dengan aliran kasmu di permainan monopoly ini agar kamu tidak cepat bangkrut dan kalah dalam permainan. Di kehidupan nyata, kamu juga harus fokus dengan isi dompetmu, jangan sampai karena mementingkan sebuah gengsi, isi dompetmu ibarat besar pasak daripada tiang.
3. Aset yang paling mahal tidak selalu menguntungkan
Pernahkah kamu ketika membeli sebuah negara yang paling mahal di permainan monopoly tetapi tidak ada pemain lawan yang singgah di negaramu? nah itulah yang namanya bahwa aset yang paling mahal tidak selalu memberikan keuntungan. Di kehidupan nyata pun seperti itu, percuma kamu punya aset yang paling mahal di dunia kalau kamu tidak mendapatkan keuntungan atau manfaat dari aset tersebut.
4. Cermat dalam pemilihan lokasi
Berbeda dengan point 3, kalau kamu cermat dalam pemilihan lokasi aset di dalam permainan monopoly maka kamu bisa cepat kaya dan memenangkan permainan monopoly tersebut. Di kehidupan nyata pun sama, apabila kamu cermat didalam mengambil sebuah peluang maka kamu bisa dengan cepat menjadi kaya.
5. Berharap sedikit keberuntungan tidak masalah, tetapi jangan menggantungkannya
Terkadang sebelum memulai bermain monopoly kamu mengharapkan keberuntungan berada di sisimu sehingga kamu dapat memenangkan permainannya. Itu tidak sepenuhnya salah, karena tidak ada salahnya kamu berharap sedikit keberuntungan tetapi ingat jangan terlalu menggantungkannya. Begitu juga di kehidupan nyata, tidak ada salahnya mengharapkan sedikit keberuntungan di dalam mencapai kesuksesan tetapi jangan terlalu menggantungkannya agar kamu tidak terlena dan jatuh ke dalam kefrustasianmu.
6. Passive income adalah kunci
Di dalam permainan monopoly ini yang dinyatakan menang adalah dia yang memiliki uang cash paling banyak. Nah agar cashmu banyak maka kamu harus memiliki passive income. Passive income di permainan monopoly ini adalah ketika lawanmu singgah di negara atau aset yang kamu miliki. Sedangkan penghasilan tetapmu adalah ketika kamu melewati start, kamu akan diberi uang oleh Bank. tentunya di dunia nyata juga seperti itu, kamu tidak boleh hanya mengandalkan penghasilan tetapmu saja, kamu harus memiliki passive income entah itu berasal dari bisnis atau investasi.
Nah itulah pelajaran yang bisa kamu dapatkan dari permainan monopoly. Biasanya durasi waktu memainkan permainan ini paling cepet adalah 2 jam dan paling lama bisa 6 jam. Yuk main monopoly lagi.. Seru looh
baca juga artikel berikut :
Pelajaran hidup dari games Harvestmoon
Permainan yang seru dimainkan di malam hari
Kartun yang tayang di hari minggu (edisi nostalgia)
0 comments:
Post a Comment